Kapolres Way Kanan AKBP Yudy Chandra Erlianto saat diwawancarai Reporter Cilik |
WAYKANAN, KI - sudah tidak asing lagi bagi AKBP Yudy Chandra Erlianto, S.Ik, MH menerima kunjungan awak media sekaligus menjawab pertanyaan para wartawan.
Namun kali ini berbeda dengan menerima kunjungan para reporter cilik.
"Perkenalkan, kami reporter cilik lampung post dari SDN 1 Negeri Baru Blambangan Umpu, Way Kanan, nama saya M. Riyadhil Jinan di sebelah kanan saya Ammaral Mumtaz serta di sebelan kiri saya Syifa Alya Ramdhani dan Chesya Ramadhania.
Kedatangan kami selain hendak bersilaturahim juga ingin mewawancarai bapak selalu kapolres kabupaten way kanan.” Ungkap salah satu reporter ketika bertemu di ruang kerja kapolres way kanan, dengan senyum AKBP Yudy menerima dan mempersilakan masuk mereka masih berusia sangat belia tampak semangat sekali berhadapan langsung dengan berdiri disamping meja kerja.
Para wartawan cilik lansung bertanya tentang program bapak sebagai kapolres Way Kanan? Jawab, Kapolres way kanan dalam rangka memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat program unggulan polres way kanan sebagai tindak lanjut dari program prioritas Kapolri ialah patroli udara melalui HT (handy talk) merupakan jaringan informasi kemitraan bersama permerintah daerah dan masyarakat dalam rangka percepatan pelayanan masyarakat berbasis teknologi informasi secara kondusif aman dengan mudah, cepat dan efektif.
Selanjutnya ronda siang malam dan patroli bermalam merupakan bagian progam unggulan, harapannya bisa menekan angka kriminalitas, agar semakin surut, dimana pelaku kejahatan merupakan ancaman bagi masyarakat dan keamanan lingkungan adalah tanggung jawab kita bersama “ imbuhnya.
Setelah itu dia mengajak mengunjungi ruang kerja reserse polres way kanan dan melanjutkan menanyakan tentang kegiatan Satuan lalulintas polres way kanan sesi wawancara pun selesai Repoter cilik berterima kasih sudah berkenal menerima kunjungan kami. Selamat bertugas dan way kanan semakin kondusif aman tentram dan damai ,” Tutur repcil.(rls)
Posting Komentar