Kombes Pol Murbani Budi Pitono bersama masyarakat |
Polisi Way Kanan Serahkan Bantuan Alat Pendukung Ronda |
KOPIINSTITUE.COM - Kapolresta Bandar Lampung Komisaris Besar Polisi Murbani Budi Pitono mengimbau masyarakat Bandar Lampung dapat memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat, melalui ronda sebagai upaya mencegah aksi kejahatan serta mempererat ikatan sosial masyarakat.
"untuk itu, diimbau kepada seluruh masyarakat Bandar Lampung bersama dengan kepolisian untuk Perangi kejahatan dan terus pelihara Kamtibmas," kata Kombespol Murbani Budi Pitono, sabtu (22/4).
Ia mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk terus menggalakkan ronda tanpa terkecuali sebagai bentuk partisipasi mewujudkan situasi yang kondusif.
Sementara diwilayah hukum Polres Way Kanan semakin diintensifkan ronda untuk menjaga keamanan lingkungan. Untuk mendukung kegiatan itu, masyarakat diberi bantuan peralatan seperti senter, borgol dan tikar.
Sementara diwilayah hukum Polres Way Kanan semakin diintensifkan ronda untuk menjaga keamanan lingkungan. Untuk mendukung kegiatan itu, masyarakat diberi bantuan peralatan seperti senter, borgol dan tikar.
Demikian disampaikan Kapolres Way Kanan AKBP Yudy Chandra Erlianto melalui Kapolsek Way Tuba Iptu Rifi Bashori, jumat (21/4) malam. Bhabin Kampung Bandar Sari berperan aktif melaksanakan ronda siang malam bersama warga yakni dengan memantau langsung pos-pos keamanan lingkungan (poskamling) diwilayah Kecamatan Way Tuba.
"jangan bosan untuk melaksanakan jaga poskamling, terus melaksanakan patroli secara bergantian dan tetap meningkatkan kewaspadaan," ujarnya
Pihaknya mengungkapkan, bantuan sarana alat penunjang keamanan dapat meningkatkan kualitas ronda untuk mewujudkan keamanan lingkungan yang berkualitas pula. Hal itu merupakan bentuk apresiasi Polres Way Kanan kepada masyarakat yang melaksanakan ronda siang-malam.(Wendri Wahyudi)
Posting Komentar