NASIONAL

Featured Video

Games

daerah

Fashion

pendidikan

Antisipasi Pungli, Kapolres Way Kanan Pimpin Operasi Penghapusan Cap Pengamanan Ilegal

Kapolres Way Kanan AKBP Yudy Chandra Erlianto sedang menghapus tanda pengamanan ilegal seperti tulisan,stiker,logo dan cap.

WAYKANAN, KI - Polres Way Kanan menggelar razia kepada sejumlah kendaraan yang melintas di Jalan Lintas Sumatera, Way Kanan. Razia dilakukan untuk memeriksa kelengkapan surat-surat kendaraan terutama kendaraan jasa angkutan seperti truk.

Kapolres Way Kanan Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Yudy Chandra Erlianto memimpin langsung razia kendaraan tersebut. Menurut Yudy, pemeriksaan terhadap kendaraan untuk menertibkan tulisan, stiker, logo serta cap pengaman kendaraan.

"ini bentuk konsistensi Polres Way Kanan dalam upaya penghapusan merek cap di badan kendaraan angkutan barang mengatasnamakan pengamanan jalan raya," ujar AKBP Yudy Chandra Erlianto, sabtu (29/4).

Dalam operasi yang digelar di Jalan Lintas Sumatera, Beradatu tersebut, sejumlah truk yang diberhentikan ditemukan cap seperti Goala, Petir dan sebagainya.

"kita khawatir tulisan, stiker, logo dan cap pengamanan jalan raya disalahgunakan," sambung dia.

Sejumlah supir truk pun harus patuh pada peraturan serta petugas saat penertiban. Meski begitu, beberapa supir merasa keberatan namun tetap dilakukan penindasan berupa penghapusan.

Selain rawan disalahgunakan, penghapusan tanda pengamanan jalan raya itu juga rawan terjadi praktek pungutan liar (pungli) dan tindak kejahatan lainnya dijalan raya.

Sanksi yang diberikan kepada pemasang tulisan, stiker, logo dan cap tersebut diluar ketentuan. Namun tindakan polisi yakni melakukan penghapusan dengan cara cat tempat tulisan tersebut.(jon)

Share this:

Posting Komentar

 
Copyright © Bunk PeNa. Designed by OddThemes & VineThemes