NASIONAL

Featured Video

Games

daerah

Fashion

pendidikan

BPBD Lamtim Belum Terima Laporan Kejadian Banjir

Lampung Timur : Memasuki musim penghujan yang terjadi di sejumlah daerah di Kabupaten Lampung Timur membuat debit air sungai Way Sekampung meningkat.

Akan tetapi hingga pertengahan bulan November 2016 belum ada laporan terjadinya bencana banjir yang masuk ke Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lampung Timur.

Kepala BPBD Lampung Timur Tri Pranoto mengatakan, sejumlah wilayah yang berada di kabupaten Lampung Timur yang menjadi langganan banjir tahunan untuk sementara ini dalam keadaan aman.

Kendati demikian, ada beberapa desa di kecamatan dikabupaten Lamtim yang akan mengalami bencana banjir setelah memasuki pada bulan Januari 2017. Karena diperkirakan pada awal tahun curah hujan di berbagai daerah di kabupaten Lampung Timur cenderung lebih deras bila di bandingkan dengan musim penghujan seperti saat ini.

"Sejauh ini kami belum menerima adanya laporan terjadinya  bencana banjir, namun diprediksi bencana banjir akan melanda beberapa desa di tiga kecamatan di Lamtim pada bulan Januari mendatang,"ucap Tri Pranoto di ruang kerjanya, Senin (21/11/2016).

Dikatakan, sejumlah desa di tiga kecamatan yang akan diperkirakan mengalami bencana banjir tahunan yaitu di desa Sumur Kucing, desa Labuhan Ratu Kecamatan Pasir Sakti, desa Mekar Jaya kecamatan Jabung dan Bedeng 39 kecamatan Batang Hari Lamtim.

Ia melanjutkan, Penyebab terjadinya bencana banjir di beberapa desa tersebut juga diakibatkan tertahannya aliran sungai Way Sekampung yang tidak dapat mengalir ke laut, sehingga aliran sungai tersebut meluap.

"Desa desa yang terkena bencana banjir merupaka wilayah tempat pembuangan air Way Sekampung yang meluap saat musim hujan,"jelasnya.

Ia menambahkan, pihaknya terus berupaya cepat tanggap bila terjadi adanya bencan di Lamtim dengan memberikan bantuan berupa makanan instan dan pakaian.

"BPBD akan berusaha cepat tanggap bila terjadi bencana baik itu banjir, kebakaran maupun bencana longsor. karena kami memiliki petugas yang profesional dalam menjalankan tugas,"tandasnya.(r)

Share this:

Posting Komentar

 
Copyright © Bunk PeNa. Designed by OddThemes & VineThemes