Lampung Timur : Dana bantuan sebesar Rp.100 ribu per bulan untuk 1100 Guru dari 4000 Guru PAUD yang ada di Lamtim belum kunjung dicairkan. Padahal, Pemerintah kabupaten Lampung Timur sudah mengalokasikan anggaran untuk insentif guru guru PAUD.
Pada Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) tahun 2017 nanti, dana bantuan insentif untuk Guru PAUD dari kabupaten tersebut tidak bisa terakomodir karena keterbatasan anggaran.
Kabid Himpaudi Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Lampung Timur Giyatno mengatakan, pencairan dana bantuan untuk guru honor PAUD memang belum dicairkan karena pencairan dana tersebut hanya dilakukan sekali dalam setahun.
"Dana tersebut memang belum dicairkan dari bulan januari, karena pemerintah Lamtim mungkin menilai ada yang lebih penting untuk diprioritaskan bila di bandingkan dana untuk guru honor PAUD,"jelas Giyatno diruang kerjanya, Selasa (22/11/2016).
Dijelaskannya, Sementara informasi yang didapat saat hering antara Dikpora Lamtim dan komisi IV, dana bantuan insentif untuk Guru PAUD pada anggaran APBD 2017 telah ditiadakan karena keterbatasan dana.
"Dari tahun sebelumnya memang ada dana insentif guru honor PAUD, tapi untuk 2017 mendatang dana tersebut akan dihapus,"ucapnya.(r)
Home » pendidikan » Guru PAUD di Lamtim Tunggu Pencairan Insentif
Langganan:
Posting Komentar
(
Atom
)
Posting Komentar