Home » news » Mentan Andi Sulaiman Beri Bantuan Bibit Cabai di Lampung
Mentan Andi Sulaiman Beri Bantuan Bibit Cabai di Lampung
Bandar Lampung : Pemerintah Provinsi Lampung memberikan bantuan bibit cabai ke kabupaten - kabupaten dan organisasi wanita yang ada di Provinsi Lampung.
Hal itu disampaikan Wakil Ketua Tim Penggerak PKK provinsi Lampung Hj. Hasiah Bachtiar Basri dalam acara tanam bibit cabai di hortipark Sabah balau, Kecamatan Jatiagung, Kabupaten Lampung Selatan, Kamis (16/02).
Wakil Ketua Tim penggerak PKK Provinsi Lampung Hj. Hasiah Bachtiar Basri menyampaikan, menteri pertanian juga turut memberikan bantuan bibit cabai yang akan dibagikan keseluruh kabupaten yang ada di lampung. Sehingga semua desa yang dapat menerima bibit cabai tersebut.
Dengan peran Pemerintah Provinsi Lampung yang telah memberikan pelatihan pembibitan cabai kepada organisasi wanita yang ada di kabupaten - kabupaten se-Provinsi Lampung dan pembagian bibit cabai.
Hasiah optimis dengan adanya program ini nantinya akan membantu perekonomian masyarakat lampung, bahkan tidak perlu mengeluarkan uang lebih untuk membeli cabai. Hal itu dikarenakan telah menanam cabai sendiri."
Hasiah juga berpesan untuk mengambil bibit yang telah disediakan kepada organisasi wanita yang hadir dalam acara ini. Sehingga dapat sampai ke kabupaten dan dibagikan ke desa-desa.
Menteri Pertanian Republik Indonesia Dr. Ir. H. Andi Amran Sulaiman, MP menambahkan tolong sampaikan gerakan tanam cabai ini ke seluruh kabupaten yang ada di Provinsi Lampung.
Andi menuturkan kalau bisa jangan hanya petani yang bekerja keras untuk membuat cabai semakin produktif, tetapi kalau bisa organisasi wanita turut andil dalam memproduktifkan cabai yang ada di lampung, bahkan se-indonesia.
"Mari kita melakukan gerakan tanam cabai sehingga kedepannya tidak ada lagi permasalahan tentang meningkatnya harga cabai. Pemerintah Indonesia juga akan mengusahakan harga cabai akan menjadi stabil kembali" Kata Andi.
Diinformasikan Kepala Biro Humas dan Protokol Bayana, dalam acara ini terdapat penyerahan secara simbolis berupa 500.000 bibit cabai dan cabai rawit kepada Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Lampung yang diwakili oleh Hj. Hasiah Bachtiar Basri.
Ditambahkan Bayana acara ini dihadiri oleh anggota DPR RI Komisi IV Sudin, Anggota DPD RI Ir. Anang Prihartono, tim pakar upaya khusus Dr. Sam Herodian dan Dr. Farid Bahar, Staff Khusus Menteri Pertanian Dr. Amit Pattu dan Dr. Sukriansyah, Pangdam II sriwijaya yang diwakili Aster Kasdam II Kol. Inf. Deni Martenriki, Kepala Staff Angkatan Darat diwakili Wa-aster Kasad Brigjen TNI Budi Sulistiono, Direktur PPH Hortikultura Ir. Sukarman, Anggota forkopimda Provinsi Lampung, Kepala SKPD Provinsi Lampung dan Organisasi PKK.(rls)
Langganan:
Posting Komentar
(
Atom
)
Posting Komentar